Skip to main content

Posts

Showing posts from August, 2019

KESETIAAN KEPADA ALLAH KUNCI IMAN KRISTEN

Bapa Suci mengatakan "kita harus mendengarkan Tuhan 'tanpa keberatan, tanpa penundaan, tanpa perhitungan'." Aspek penting dari kehidupan Kristen adalah menaati Allah bahkan ketika mungkin ada konsekuensi untuk melawan perintah orang lain, kata Paus Fransiskus dalam audiensi umum hari Rabu (28/08). "Dalam Kisah Para Rasul, Santo Petrus menawarkan 'kunci bagi kehidupan Kristen: Untuk menaati Allah daripada manusia', dan sikap demikian itu merupakan jawaban iman Kristen yang hebat", kata Paus. "Sikap demikian berarti mendengarkan Tuhan tanpa keberatan, tanpa penundaan, tanpa perhitungan," katanya. “Patuhi Tuhan agar memampu kita untuk membuat perjanjian dengan Dia dan dengan mereka yang kita jumpai dalam kehidupan kita.” Melanjutkan katekese mingguannya tentang Kisah Para Rasul, Paus Fransiskus mengomentari bagian di bab lima, ketika para rasul mengajar dan melakukan “tanda dan keajaiban” di antara orang-orang. Dalam Kisah Par...

PERNYATAAN USTADZ SOMAD: "DI SALIB ADA JIN KAFIR."

Jauhkanlah kedengkian, kedangkalan iman dan perjuangkanlah kedamaian sejati... Pernyataan ustadz Somad itu disampaikan dalam rangka menjawab pertanyaan seorang peserta pembinaan iman umat islamiah atau istilah "gaulnya": ceramah. Dan pernyataan itu juga telah menimbulkan reaksi luas. Figur yang disandikan dengan nama Ustadz memang adalah figur atau tokoh pendidik; yang bertugas mendidik dan mendewasakan iman umat atau anak didiknya, seperti yang dilakukan ustadz Somad. Selain sebagai pendidik, ustadz juga dipandang sebagai tokoh iman, yang tugasnya adalah memberi petunjuk, mengarahkan, dan menuntun banyak orang menuju kebaikan untuk menemukan terang dan kedamaian abadi, yaitu Allah, yang merupakan satu-satunya sumber kebaikan, terang dan kedamaian itu sendiri. Ustadz Somad, adalah pendidik, tokoh iman dan orang pintar di bidang agama keislaman yang cukup terkenal di Indonesia, yang boleh dibilang sudah matang secara rohani, mental (psikis) dan penuturan. Namun, ke...